Halaman

(mellow dikit) Congrats, my Student,, :)

     Selamat buat SMK TI Airlangga Samarinda, sekolah kesayanganku tempat aku  mendapat banyak pelajaran hidup. Tahun ini dapat meraih gelar 100% LULUS untuk angkatan 2011-nya. Rasa haru yang terpendam membuatku hanya bisa tersenyum menyaksikan mereka ber-hysteria. Kalian pantas mendapatkannya, karena saya lah yang paling tau, bahwa kalian MAMPU ! Kalian LAYAK untuk mendapat yang terbaik. Sehingga pada akhirnya tak henti-henti saya membanggakan kalian kepada dunia. 

     Pesan saya kepada kalian, teruslah berkarya, teruslah menggali, teruslah penasaran, teruslah nakal, teruslah belajar dari kenakalan kalian, teruslah berusaha, teruslah berimajinasi, teruslah terobsesi, teruslah membuat saya kagum, hingga sampai satu buah titik dimana kalian tidak bisa berkembang lagi. Dan jika saat itu tiba, sesekali tengoklah kebelakang, lihat betapa banyak orang yang tersenyum, betapa banyak orang yang merasakan keberadaan kalian, dan betapa banyak orang yang akan menitikkan air mata kebanggannya. NIKMATI !!! itulah hasil yang kalian capai, atas kemampuan kalian sendiri. Saya sendiri yakin, saya akan terus berada di sana, satu di antara banyak orang yang menganggap kalian luar biasa.
      Jujur saja, dengan hal ini saya menyadari satu hal. Melepas kepergian murid, adalah hal yang sangat menyedihkan. Saya tidak bisa mendengar canda tawa kalian, mengajar kalian di kelas, tidak dapat marah-marah karen keusilan kalian, dan yang lebih sedih, saya tidak bisa membagi ilmu dengan kalian lagi. Tapi, kebahagiaan saya melihat kalian berkembang, mengalahkan segala kesedihan saya. Untuk itulah saya tidak akan menyesali kepergian kalian.
     Dan, satu hal lagi, kelulusan, bukan berarti akhir dari perjalanan kalian. Ini hanyalah titik awal dari petualangan baru yang akan kalian hadapi. Tetap bersemangatlah nak, saya bangga akan kalian. :)

Samarinda, 16 Mei 2011
Your Teacher,
Frisca D. Putri, A.Md


Bonus :
*Photo Gallery :
Mass Hysteria

Kegembiraan tiada akhir

Anak" meminta tanda tangan Kepsek sbg kenang"an

Sang Direktur pun ikut membubuhkan kenang-kenangan,, :D

Sang guru ikut bergembira :DDD *pdahal emang narsis aja*


Tidak ada komentar:

Posting Komentar