Halaman

New Reborn - Simple, Two Colors and Typhography

Dan akhirnya, identitas saya tampak juga dalam blog ini. ufufuf,, revolusi itu memang harus dimulai dan diterapkan dalam segala bidang, ga boleh terlepas di bidang tulis menulis. Kalau sebelum-sebelumnya saya cuman pake default theme untuk tampilan blogger ini, sekarang saya tetap memakai tampilan default. Hanya saja ada dua point penting yang saya sesuaikan. Header dan Background. 
 
Sebenarya udah lama banget pengen ngerubah ni penampilan blog, tapi apa daya, waktu tak ada, kemampuan pun kurang. Sehingga niat agak sedikit terdistraksi oleh hal-hal yang, yah,, kurang-lebih lebih penting dari ini. Dan sekarang, saat benar-benar ingin dan udah punya gambaran, kenapa harus disia-siakan semangat ini??

Jadi, sebenernya agak sedikit melenceng dari desain awal, awalnya pengen sekalian nambahin gambar chibi anime di background pojok kanan bawah,, tapi, lagi-lagi karena waktu,, *ceritanya ngejar deadline* makanya ujung-ujungnya full typography. Hehe,, dan kalau diliat-liat lagi gak jelek-jelek amat juga.

Kemudian, konsep yang saya pilih kurang lebih sama seperti yang lalu-lalu, saya mempertahankan ke-simpel-an yang dimiliki oleh blog ini. Kenapa? karena suka pusing kalau ngeliat ada banyak gadget di mana-mana,, --" makanya biarkan dia menjadi tetap simpel, dengan navigasi teratur dan searah, dengan tambahan kolam ikan di sana,, *kan saya pecinta air* sehingga saya bisa dengan tenang membukanya tanpa harus berbekal Paramex.

Lalu, Hitam dan Putih. Dua warna membosankan yang lagi-lagi menjadi kesukaan saya. Sebenernya sekarang ini moodnya lagi berwana-warni, sama kaya warna desain background yang dlu,, tapiii,, kemudian saya berfikir, ini harus mencerminkan karakteristik saya, dan beberapa hari ini saya sedang mengalami perenungan akut. Masalah komitmen. Lebih utama komitmen terhadap diri sendiri. Saya berfikir, jika memang ga bisa menjadi "Putih" ya udah, sekalian aja jadi "Hitam", buat apa menjadi "Abu-abu", hanya untuk menunjukkan betapa tidak konsistennya diri ini?? Jadi, ya udah lah, kalau emang Putih ya Putih aja, atau emang Hitam, ya akui Hitam,, ga usah jadi munafik. Intinya seperti itu sih,, berusaha transparan aja, apa yang ada di Hati, ya itu yang dilakuin. :)

Terakhir, Typography, seperti biasa, lepas dari kepenatan luar biasa, saya biasanya mencari sesuatu hal baru untuk menjernihkan pikiran, dan hati saya tertambat pada Typography. Menurut tante Wiki, Tipografi merupakan suatu ilmu dalam memilih dan menata huruf dengan pengaturan penyebarannya pada ruang-ruang yang tersedia, untuk menciptakan kesan tertentu, sehingga dapat menolong pembaca untuk mendapatkan kenyamanan membaca semaksimal mungkin.Yang intinya membuat kreasi dari sebuah huruf atau kata-kata. Apa ya? it just feel like "I found my fate". haha,, kaya udah ditakdirin gitu, saya harus jatuh cinta sama bidang ini, yah, walau saya ga berani jamin, rasa "Cinta" ini akan bertahan berapa lama?? :p 

Kurang lebih seperti itu lah,, walau kesannya simpel dan hambar, entah kenapa saya menyukainya, menyukai penampilan baru blog saya ini. Karena hanya satu-satunya di dunia,, :p *kayanya alasan utamanya cuman karena ini bikinan sendiri, jadi sedikit bangga*. haha,, whatever alasannya deh,, yang penting semoga minat nulisku makin naik,, dan semoga lebih terurus ni blog dibanding sebelumnya. (>.<)

2 komentar: